Pulotravels #242: Tiba di Fujikyu Railway, Lalu Manuju Chureito Pagoda
Begitu tiba di Fujikyu Railway, kami membeli tiket dan menaiki kereta menuju Chureito Pagoda. Pagi itu, pengunjung cukup ramai, turis dari berbagai negara.
Kawasan Chureito Pagoda ini menjadi tempat favorit untuk menikmati keindahan Gunung Fuji. Bahkan dalam perjalanan ke sana, kereta berhenti di tempat-tempat yang pas untuk memandangi keindahan Gunung Fuji. Beberapa kali kereta berhenti dan traveler pun sangat gembira sambil mengambil sejumlah foto.
Selama perjalanan, kita dapat melihat perumahan-perumahan penduduk, dengan bangunan-bangunan khas Jepang.
Setelah beberapa puluh menit kereta melaju, kita akan tiba di Stasiun Shimoyoshida.
Begitu turun dari kereta, kita langsung disuguhi suasana pedesaan Jepang. Jepang memang keren, parit saja sangat bersih.
Kemudian, kami terus berjalan menyusuri jalan di antara rumah-rumah penduduk, menuju Chureito Pagoda.
Regard,
@razack-pulo
👌👌
Posted using Partiko Android
Kalau di buat klip atau video tentang perjalanan ini, pasti lebih seru Dokter..
I'm always impressed from photos of Japan, that is beautiful and so different, a very own culture and unique people.
Thanks for sharing.