The diary game 21 Juni 2024 || Mulai bekerja kembali setelah lebaran

in Steem SEAlast month

Assalamualaikum teman steemian semua, apa kabar hari ini, saya kabar baik Alhamdulillah. Hari ini Jum'at tidak terasa kita sudah berjumpa lagi dengan nya, Jum'at berkah. Hari ini masih dalam suasana lebaran Aidil Adha, kami sudah mulai masuk kerja kembali seperti biasa.

Dari tadi malam bapak kepala puskesmas sudah memberitahukan di grup WhatsApp puskesmas bahwa dihari pertama bekerja akan kita mulai dengan apel bersama sekaligus untuk bersalaman bersama seluruh staf puskesmas tempat kami bekerja.

IMG_20240621_083443.jpg

Bapak kepala puskesmas sedang memberikan pengarahan di apel pagi ini

Setelah absen di panggil nama pegawai semua, bapak kepala puskesmas pun memberikan sedikit arahan dan bimbingan kepada kami di hari pertama bekerja. Ada beberapa hal yang di bahas salah satu nya tentang mutu kinerja kami di puskesmas kami.

Setelah selesai arahan dari bapak kepala puskesmas, kami berbaris dan bersalam-salaman dengan seluruh staf yang lain. Kebetulan tadi saya agak terlambat datang dan tidak sempat absen, jadi setelah apel bubar kami yang tidak sempat absen pun langsung menuju ruang tata usaha untuk absen terlebih dahulu.

IMG_20240621_084726.jpg

absen dulu, karena hari ini ada pemeriksaan

Setelah absen, staf yang lain kembali keruangan masing-masing untuk melanjutkan pekerjaan nya. Saya pun membuat beberapa surat pasien yang sudah menunggu. Saya juga menyelesaikan sedikit laporan bulanan saya, karena sudah di desak untuk segera diselesaikan.

Saya pun mengentry laporan gizi terlebih dahulu, memantau daftar status gizi anak-anak dari aplikasi si gizi Kementerian kesehatan. Karena laporan harus segera di kirimkan ke dinas kesehatan. Kemudian saya pun keruang administrasi untuk mengambil rujukan untuk adik sepupu.

IMG_20240621_092639.jpg

Surat rujukan untuk sepupu

Sudah dua hari ini sepupu saya sakit, dia hipertensi tiba-tiba. Sudah lama hipertensi nya tidak kambuh, karena selama ini dia selalu menjalani hidup sehat, makan gizi seimbang dan menghindari pantangan juga selalu tidur tepat waktu. Dia sudah menderita penyakit ini dari umur 9 tahun, karena itu dia harus selalu menjaga pola hidupnya dan kami selalu memantau.

Tapi kali ini seperti ada sesuatu hal yang jadi beban pikiran nya sehingga dia sampai sakit seperti saat ini. Tadi pagi saya sempat menemani nya dan orang tuanya untuk konsul ke dokter, walau dia dalam keadaan sangat lemas tapi kami dengan sigap membantu dia untuk bisa Konsul dengan dokter.

Tapi ternyata dokter di puskesmas menyarankan untuk berobat ke rumah sakit saja, maka itu di berikan surat rujukan untuk berobat jalan ke rumah sakit daerah. Membuat rujukan harus menunggu antrian dari pasien lain, maka sepupu saya pun langsung pulang karena tidak sanggup duduk lama-lama. Saya pun menunggu surat rujukan itu.

Waktu pulang kerja pun sudah sampai, saya pulang kerumah terlebih dahulu. Setelah nya saya akan mengantar surat rujukan ke rumah sepupu saya, tapi handphone nya harus saya cas karena habis baterai. Ternyata sampai di sana sepupu saya drop sampai pingsan, karena semua khawatir dan tidak ingin terjadi apa-apa kami pun langsung membawa nya ke rumah sakit terdekat. Saya juga ikut naik ambulance.

Sesampai di rumah sakit sepupu saya langsung di tangani, satu jam sampai di rumah sakit sepupu saya pun telah sadar kembali dengan keadaan nya sangat lemas. Saya pun menunggui nya sampai sore. Pada sore hari nya saya baru bisa pulang kerumah, karena tadi wawak tidak ada temannya jadi saya menemani, tanpa ada handphone bersama saya.

IMG_20240622_081209.jpg

Menjemput dek Nicky ke rumah wawak

Sampai dirumah saya pun membereskan rumah dulu, dengan piring berserakan di dapur dan lantai rumah yang masih kotor. Saya dengan tergesa-gesa mengganti pakaian dan langsung membersihkan semuanya. Anak-anak dari tadi main ke rumah wawak tapi pas sore mereka pulang untuk mandi.

Setelah shalat isya saya pun ke rumah wawak untuk menjemput dek Nicky, sudah seharian saya tidak jumpa dengan dek Nicky hari ini, rasa rindu kepada anak saya yang paling kecil itu sangat terasa hari ini. Biasanya dek Nicky akan nelpon jika belum pulang dari rumah wawak, tapi hari ini karena handphone tidak bersama saya jadi kami tidak bisa telponan.

IMG_20240621_204926.jpg

Kedekatan dek Nicky dan wawaknya

Kadang saya merasa cemburu dengan wawak yang mengasuh dek Nicky, betapa mulianya hati nya, beliau tidak pernah membedakan anaknya dengan anak-anak saya. Terlebih bang dimy dan dek Nicky, mereka sama-sama di asuh oleh wawak yang dari umur 2 bulan sudah bersama dengan nya.

Saya benar-benar berterima kasih kepada beliau yang sudah dengan tulus menjaga anak-anak saya. Saya sudah menganggap beliau saudara dari dulu beliau mengasuh bang dimy. Tidak akan bisa saya gantikan dengan uang akan hal itu, hanya doa'a di setiap ibadah saya yang bisa saya persembahkan. Aamiin semoga Allah ijabah.

IMG_20240622_081250.jpg

singgah sebentar di rumah chik

Sudah dua hari saya tidak bertemu dengan chik saya, pulang dari menjemput dek Nicky dirumah wawak saya pun menyempatkan diri menjenguk chik sebentar. Ternyata Chik sedang duduk-duduk di teras rumah dengan keponakan.

Saya pun langsung mendatangi nya dan mencium lembut pipinya, dia pun merasa sangat senang dan tersenyum. Chik bertanya kemana saja tidak datang menjenguk chik, saya pun mengatakan kemarin saya kan pergi jalan-jalan dan hari ini saya ke rumah sakit membawa adik sepupu. Chik pun mengangguk paham.

Setelah berbincang sebentar dengan chik saya pun memutuskan untuk pulang dan segera beristirahat, anak-anak pun sudah nampak mengantuk. Hari ini benar-benar melelahkan, semoga besok bisa segar kembali dan memulai aktifitas seperti biasa. Sekian dulu ya teman-teman, ditunggu postingan saya selanjutnya, terimakasih yang sudah membaca.

Wassalamu'alaikum...
@surinadewi

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 last month 

You are welcome

TEAM 2
: Congratulations! This post has been voted through steemcurator04. We support quality posts, good comments anywhere and any tags.

Team 2 curation.png

Curated by : @shiftitamanna
 last month (edited)

Terimakasih dukungan nya saya akan berusaha selalu memberikan yang terbaik

 last month 

Kegiatan yang bermanfaat di sepanjang hari anda. Sukses dan bahagia selalu untuk anda, salam kenal

 last month (edited)

Terimakasih, salam kenal kembali kak @safridafatih. Sukses juga buat kakak.

 last month 

Kembali dengan aktivitas baru.semoga berkah

 last month 

Aamiin ya Allah, terimakasih
Semangat dan sukses untuk kita 💪

 last month 

Thank you very much for publishing your post in Steem SEA Community. We encourage you to keep posting your quality content and support each other in the community

Sedikit sarankan, untuk setiap komunitas berbeda-beda aku amalnya, namun anda membagikannya untuk komunitas yang lain. Untuk Komunitas Steem SEA anda seharusnya mendukung komunitas dengan membagikan rewards untuk @steem.amal atau @steemseacurator

DescriptionInformation
Verified User
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
Beneficiaryworldsmile: 10.00%
burnsteem25
Status ClubClub5050
AI Article✅ Original (Human text!)
I invite you to support @pennsif.witness to grow across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here
 last month 

Terimakasih infonya pak @walictd ke depan saya in sya Allah akan memberikan reward ke @steem.amal dan @steemseacurator, karena sebelum nya saya tidak tau.

 last month 

Sama-sama buk