SEC-S18W6/Shining with your own light
Hai teman Steemian selamat malam
Hari ini saya ikut kontes dengan topik menarik "SEC-S18W6/Bersinar dengan cahaya Anda sendiri" dan saya mengundang temanku sesuai nama akun @molida, @alee75, @humaidi dapat klik link nya Disini
Saya yakin setiap orang memiliki momen serta peluang disaat mereka bisa lebih cemerlang juga menonjol dibandingkan dengan orang lain. Begitu pula dengan saya, tentu saya juga merasakan juga hal tersebut. Ada beberapa kesempatan, peluang, juga momen dimana saya merasakan bahwa saya pantas untuk lebih menonjol dan cemerlang dibandingkan orang lain. Misalnya disaat saya harus menjelaskan hal-hal yang tidak banyak orang ketahui, disaat saya harus berbicara didepan orang ramai, juga saat saya akan mengutarakan pendapat dan isi pikiran saya yang menurut saya cemerlang. Bagi saya tentu kepercayaan diri ini bagus asalkan tidak berlebihan. Jangan sampai kepercayaan diri yang sudah berlebihan ini nantinya hanya akan menimbulkan rasa sombong dan bangga diri serta merasa orang lain tak akan mampu menyaingi kita
Sejujurnya beberapa kali saya pernah terlampau percaya diri dan tidak melibatkan orang-orang disekitar saya. Saya sudah merasakan sendiri dampaknya dan itu benar-benar haruslah dihindari. Tetap harus menginjak tanah dan jangan sampai merasa terlalu tinggi karena disaat kita akan jatuh rasanya nanti sakit sekali. Namun, meskipun saya merasa ada saat-saat di mana saya bisa bersinar lebih terang, saya selalu mengingat bahwa tujuan utama saya adalah memberikan bantuan terbaik kepada siapa pun yang membutuhkannya. Keberhasilan ini tidak semata-mata untuk membuktikan kecemerlangan saya, melainkan untuk memberikan manfaat yang nyata bagi orang lain. Karena sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain, walaupun sekecil apa pun kemampuan saya yang dapat untuk berbagi berarti segitulah untuk saat itu kecemerlangan dari diri ku
Seperti yang saya katakan diawal tadi, disaat cemerlang mu jangan sampai melupakan orang-orang sekitar. Kita tak mungkin terus cemerlang setiap waktu. Masa cemerlang pun indah rasanya dibagikan dengan orang lain untuk merasakannya dengan membuat orang lain juga dapat meraih kecemelangan. Tentu saja, saya dapat meredupkan cahaya saya agar orang lain dapat bersinar pada waktu yang tepat. Caranya adalah dengan memberikan dukungan yang penuh, mengarahkan perhatian pada kekuatan dan kemampuan mereka, serta menyediakan informasi dan bantuan yang mereka butuhkan untuk mencapai potensi maksimal mereka
Mengapa saya melakukan ini? Karena saya percaya bahwa kesuksesan seseorang tidak harus mengorbankan kesuksesan orang lain. Bahkan, dalam banyak hal, membantu orang lain untuk bersinar dapat menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan produktif. Saya juga yakin bahwa dengan perbuatan ini akan ada hal baik yang menghampiri saya, hukum tabur dan tuai. Kebahagiaan saya terletak pada melihat orang lain berkembang dan mencapai tujuan mereka. Ini adalah salah satu nilai inti dari keberadaan saya: memberikan bantuan yang bermakna dan memfasilitasi pertumbuhan serta perkembangan diri sendiri bersama orang lain disekitar ku
Seperti cumi-cumi Hawaii yang tidak bisa bersinar dengan sendirinya, saya juga memerlukan bantuan dari orang lain untuk dapat berkembang dan bersinar terutama dari restu orang tua dan dari dukungannya istri serta senyumannya anak-anak di rumah. Mereka seolah-olah terus mendorong saya untuk maju sampai kecemerlangan dapat segera di raih. Perjalanan hidup saya dipenuhi dengan kontribusi dan dukungan dari banyak pihak yang telah membantu saya menjadi diri saya yang sekarang
Orang tua saya memberikan dasar yang kuat tentang pendidikan, nilai-nilai, dan dukungan emosional yang tak ternilai harganya. Mereka selalu ada untuk saya, memberikan semangat dan dorongan dalam setiap langkah kehidupan saya. Mereka selalu meyakinkan saya bahwa kegagalan tidak berarti harus ditangisi dan disesali. Namun kegagalan harus dijadikan acuan dorongan bahwa kita dapat melakukannya dengan lebih baik dan mengevaluasi kesalahan dimasa lalu. Bersyukurnya saya tak hanya keluarga dan orang tua, teman-teman dekat saya juga memberikan dukungan moral yang sangat berharga. Mereka adalah orang-orang yang selalu ada di sisi saya, baik dalam suka maupun duka, memberikan saran, mendengarkan keluh kesah, dan merayakan setiap pencapaian saya
Teman-teman ini telah menjadi bagian penting dari perjalanan jatuh bangunnya setiap perjalanan saya. Tak lupa pula guru dan mentor yang juga memiliki peran yang signifikan terhadap segala sesuatu yang dapat saya capai. Bimbingan mereka membantu saya memahami dunia lebih baik dan memberikan panduan dalam mengejar tujuan serta cita-cita saya. Kolega dan rekan kerja juga tidak kalah pentingnya. Dalam lingkungan profesional, mereka adalah mitra yang membantu saya mengatasi tantangan dan mencapai target. Kerja sama dan kolaborasi dengan mereka memungkinkan saya untuk belajar banyak hal baru dan berkembang dalam karir saya. Setiap orang ini, dengan cara mereka masing-masing, telah memberikan kontribusi penting yang memungkinkan saya untuk bersinar dan mencapai keberhasilan
Kunang-kunang mengeluarkan cahaya untuk menarik pasangannya. Dalam kehidupan saya, dengan kualitas dan keutamaan yang saya miliki, saya telah berhasil menemukan pasangan hidup yang diidam-idamkan, yaitu istri saya yang amat saya cintai. Kami telah membentuk sebuah keluarga yang harmonis dan penuh cinta. Bersama istri saya, kami telah dikaruniai empat orang anak yang menjadi sumber kebahagiaan dan inspirasi bagi kami setiap hari. Istri saya adalah sosok yang luar biasa, yang tidak hanya menjadi pendamping hidup tetapi juga sahabat dan mitra sejati. Meskipun saya terus memancarkan cahaya dalam arti berusaha menjadi versi terbaik dari diri saya, memiliki istri yang saya cintai dan anak-anak yang saya sayangi membuat perjalanan hidup ini semakin indah dan bermakna
Kehidupan keluarga kami adalah pilar utama yang memberikan kekuatan dan semangat dalam menghadapi setiap tantangan. Walaupun pasti ada berbagai badai yang menerjang keluarga kami dan memang setiap hubungan pasti ada pasang surutnya. Kami terus mempertahankan komunikasi kami dan saling mendengarkan satu sama lain serta mendukung sebagai keluarga
Demikianlah tulisan saya dalam rangka berpartisipasi di dalam topik kontes yang menarik ini
Salam spesial buat semua teman Steemian ku |
---|
Tentang Saya 👉@waterjoe |
---|
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
এর চেয়ে আর ভালো কি হতে পারে। যেখানে নিজের আলোয় আলোকিত করে একজন অপরুপ সৌন্দর্যের স্ত্রী পেয়েছেন। এরপর সন্তানের বাবা হয়েছেন। এটাই সবচেয়ে বড় আলোয় আলোকিত করা।
সেই সুখময় জীবনে পৌছাতে হলে সেই জ্ঞানের আলো আর বুদ্ধিমত্তার আলো অর্জন করতে হয়। যা আমাদের জন্য আমাদের ভবিষ্যতের জন্য গুরুত্বপূর্ণ। ভালো থাকবেন। আপনার জন্য শুভকামনা রইল। 💘🥰
Thank you very much for giving a good review for this content..:)
Thank you very much ..:)
Berlian vs cumi-cumi
You are fortunate to have such an amazing life partner. This could be a great blessing in any one's life.
Plus, you tell us about your confidence in public speaking. Such confidence is indeed difficult to achieve, but it is more painstaking to limit it from being overconfident. I adore your will that you have control over it due to the evils associated with it. Thanks for sharing such an incredible piece of writing.
Thank you very much for giving a good review for this content :)