Economic Diary Game, 3 Juli 2024 || Membeli ikan di Simpang Rangkaya

in Steem Entrepreneurs3 months ago

ASSALAMUALAIKUM


IMG_20240703_201447.jpg

Hai sahabat steemian hebat dimana pun anda berada ☺️. Sehat dan bahagia selalu untuk kita semua 🤲💪.

Pagi hari ini aku kembali mengerjakan tugas rutin ku. Mulai dari mengerjakan kewajiban ku sebagai hamba Allah yaitu dua rakaat shalat subuh dan pekerjaan ibu rumah tangga. Selesai shalat aku membangunkan anak dan suami. Selanjutnya aku ke dapur menyiapkan menu untuk sarapan. Pagi ini aku memasak telur rebus dan kuah soto ayam campur kentang goreng yang ku iris tipis tipis.

IMG_20240703_080647.jpg

Menu sederhana ku di pagi hari ini

Selesai memasak aku langsung menaruh makanan yang sudah matang di meja makan. Sebagian lain aku masuk ke dalam kotak makan yang akan ku bawa untuk anak pertama ku ke Dayah babussalam. Beres ku kerjakan pekerjaan rumah tangga hari ini aku langsung mandi, sarapan dan bersiap untuk berangkat.

IMG20240703114456.jpg

Di tempat aku bekerja hari ini

Sebelum tiba di sekolah aku masuk ke Dayah babussalam untuk mengantar sarapan dan makan siang si sulung. Sebentar aku berdiri di pintu gerbang si sulung menghampiri ku. Setelah itu aku pamit dan langsung ke sekolah yang kebetulan tidak jauh dari Dayah. Tiba di sekolah aku beristirahat sebentar. Setelah itu baru aku membuka laptop dan ku kerjakan pekerjaan ku sampai selesai.

IMG_20240703_134542.jpg

IMG_20240703_134456.jpg

Di rumah duka

Pulang dari sekolah aku dan beberapa teman ku yang lain berkunjung ke rumah duka tiga puluh hari meninggal nya adik dari salah atau rekan kerja ku di kantor tata usaha. Selesai berkunjung ke tempat tersebut, aku mengajak salah satunya dari temanku ke rumah duka enam hari meninggal nya salah satu penduduk kampung orang tuaku. Kebetulan searah dengan jalan yang kami lalui. Sekalian kami mampir ke rumah duka tersebut.

Pukul setengah tiga alhamdulilah aku sudah berada di rumah. Selesau membersihkan diri aku langsung beristirahat tidur siang. Sore hari nya sehabis menyiapkan menu untuk makan malam aku mengantar makanan untuk si sulung lagi. Selesai dari Dayah aku pergi ke Simpang Rangkaya untuk membeli ikan karena persediaan ikan di kulkas sudah habis.

IMG_20240703_181417.jpg

IMG_20240703_181355.jpg

Di Simpang Rangkaya hari ini

Aku membeli ikan Pilok satu kilogram Rp. 45000 ( 14 steem ), udang kecil setengah kilogram Rp. 25000 (8 steem )dan ikan bandeng Rp. 25000 (8 steem). Setelah itu aku mampir di toko buku. Aku membeli dua lusin buku Rp. 75000 (24 steem) dan satu botol stip X Rp. 5000 ( 1.6 steem). Setelah itu aku membeli Gortel ( jajanan ringan dengan bahan telur dan tepung) di depan Mesjid Al-khalifah Ibrahim Matangkuli Rp. 5000 (1.6 steem) pesanan anakku di rumah.

Sumber harga steem☝️

IMG_20240703_181436.jpg

buku untuk anakku ☝️

Tiba di rumah aku langsung mencuci ikan dan udang dan langsung ku simpan di dalam kulkas.

IMG_20240703_181452.jpg

Tempat aku membeli Gortel ☝️

Demikian postingan ku hari ini. Terimakasih banyak aku ucapkan Kepada semua teman-teman yang selalu mendukung dan singgah di tempat kami. Terimakasih 🙏❤️.


Salam,

@safridafatih

About me


Sort:  
 3 months ago 

Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status Club#club5050
Tag #steemexclusiveYES
Plagiarism & AI-freeYES
Bot-freeYES
Support of #burnsteem25NO
Beneficiaries of #steemkindnessNO
Verification date
July 3, 2024

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

 3 months ago 

Thank you so much