The Diary Game, Sunday June 30th 2024||"Enjoying the day off school at home, and being grateful"

in Steem For Ladies5 days ago (edited)

KOLORO_1719836712132.jpg
menikmati hari liburku yang cerah

Hai steemians

"Tidur adalah mencintai hari Libur dengan cara yang sederhana"
(Goenawan Mohamad)

Masih menjalani hari libur sekolah dengan hanya dirumah saja. Apalah daya karena kondisi kesehatanku belum stabil sehingga aku enggan untuk keluar rumah. Aktivitas selama libur ini memang cenderung lebih banyak aku habiskan dengam beristirahat rebahan di kamar.

IMG_20240630_070824_680.webp

coklat hangat

Meskipun didera rasa bosan, namun aku mencoba mengalihkannya dengan melakukan berbagai aktivitas rumah tangga serta berkumpul bersama kedua putriku yang juga sedang libur sekolah. Selain itu aku juga mencoba lebih produktif di steemit.

IMG_20240630_070930_412.webp

kue basah

Pagi ini aku kembali beraktivitas lagi dirumah. Sarapan pagi hari ini adalah kue basah dan secangkir coklat hangat. Setelah itu baru dilanjutkan dengan aktivitas bersih-bersih ruangan dirumah, serta lanjut memasak di dapur, yang dibantu oleh putri bungsuku. Sementara si sulung hari ini kebagian tugas untuk mencuci pakaian.

IMG_20240630_125829_889.webp

ngemil puding

Setelah tugas rumah tangga kelar,aku segera membersihkan diri dan bersantai sembari mengecek halaman steemit dan melakukan moderasi postingan di komunitas. Aku ngemil puding yang aku buat. Selanjutnya aku menyibukkan diri dengan menulis postingan untuk kontes dan postingan diary. Memang sejak dirumah saja, satu-satunya yang membuatku merasa bersemangat, hanyalah dengan menuangkan tulisan di steemit, itulah sebabnya aku bisa menulis 2 hingga 3 postingan sehari. Menulis membuat aku merasa bergairah dan merasa bebas.

Siang harinya setelah aktivitasku di dunia maya kelar, aku segera menyantap makan siang lalu aku kembali mengisi waktu rebahan lagi dikamar. Sementara si sulung pamit pergi bersama temannya. Akupun hanya ditemani oleh putri bungsuku.

Sore harinya bersama sibungsu kami ngemil pisang molen dan kue wijen, lalu kami bercengkrama. Setelah itu si bungsu sibuk dengan aktivitasnya membaca buku yang kemarin aku belikan. Akupun kembali membuka sosial media dan scrollin serta melakukan interaksi seperti biasa. Sesekali aku membalas chat whatas app yang masuk dari sahabat-sahabat baikku.

IMG_20240630_162818_011.webp

ngemil pisang molen dN kue wijen

Ketika sedang asyiknya di rumah, tiba-tiba tetanggaku datang dan.mengetuk pintu, rupanya ia mengantarkan buah mangga untukku. Aku merasa senang dan tak lupa.mengucapkan terimakasih padanya. Sungguh rezeki yang tak terduga. Aku bersyukur padaNya.

IMG-20240630-173009.jpg

mangga pemberian tetangga

Menjelang maghrib, si sulung akhirnya tiba dirumah, ia menunjukkan aksesoris ponsel yang ia beli untukku, warna pink dan warna hitam sesuai dengan case ponselnmilikku. Aku merasa gembira dan langsung mencobamya. yah meskipun hanya barang yang sederhana namun aku merasa puas. Aksesori.s ini membuat tampilam ponselku lebih cute.

IMG-20240630-183006.jpg

aksesoris ponsel

Demikianlah malam hari kembali tiba, dan aktivitasku masih hanya dirumah saja mengisi waktu bersama keluarga dan malam hari merupakan waktunya untuk beristirahat Aku harus bersabar dimusim liburan kali ini, semoga kondisi kesehatanku segera stabil lagi, sehingga aku bisa beraktivitas diluar rumah dan jalan-jalan lagi. Walaupun kali ini hanya menikmati liburan dirumah saja, aku mencoba tetap positif dan bersyukur untuk hal-hal kecil yang hadir di sela-sela hariku.

Aku mengundang @safridafatih @idaali @megaaulia untuk berpartisipasi di kontes share your day with us, the diary #46

Sampai jumpa lagi dipublikasiku yang lainnya. Terimakasih bagi yang sudah mampir

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here


Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort:  
 5 days ago 
Estado del club#Club5050
Exclusivo de Steem
Libre de plagio
Sin bots
Votación CSI[? ] ([ ? ] ( 0.00 % self, 0 upvotes, 0 accounts, last 7d )
Damas de Steem0%
Burnsteem2525%
Contenido de IAHumano
Recuento de palabras492

Saludos gracias por compartir tu diario con nosotros, espero puedas sentirse mejor por cierto esas frutas que son mangos se ven provocativos. Éxitos.

 5 days ago 

Thanks for verify my post.. about my voting CSI maybe your missing it.. cause the information that you have share its wrong..
Please check it again.

Have a good day..

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 5 days ago 

Terimakasih bu, saya sangat senang ibu mengundang saya dalam kontes ini, saya sangat santai dan nyaman membaca postingan ibu, saya juga sangat bahagia bu, jika ada yang memberikanku buah mangga 😍, putri ibu sangat manis , dia mengetahui bagaimana cara membahagiakan orang tua.
Salam manis untuk Ibu Sailawana 🫰

 5 days ago 

Terimakasih sudah mampir dan membaca diary saya yang.sederhana ini. Trims juga untuk komentar baiknya.

Di tunggu partisipasi nya di kontes ini ya..

 5 days ago 

InsyaAllah, siap bu

 5 days ago (edited)

Terimakasih atas undangan nya ibu. Beristirahat sambil berkarya. Semoga selalu dalam lindungan Allah untuk ibu sekeluarga 🤲💪

 5 days ago 

Aamiin..
Mkasih juga udh mampir

 5 days ago 

Sama-sama bu

We support Nature and Agriculture related posts. Welcome to our community links is here. and also here is our discord link

Support @pennsif and @pennsif.witness for the growth of this platform. Vote for @pennsif.witness here

Add a subheading(1).png