"Wk 28: The Diary Game and Your Health | [20-6-2024] "My health condition on the third day of hospitalisation"

in Healthy Steem14 days ago
Hai steemians

Kondisiku hari ke-3 dirumah sakit hari ini masih tak karuan. pasca mendapat diagnosis penyakit thypus scala 6 serta penyakit asam lambung. Aku masih mengalami sakit perut yang hebat dan semalam tidak bisa tidur dengan baik. Akibatnya pagi ini aku terbangun dan merasa lemas. Tekanam darahku juga rendah. Wajahku terlihat pucat.

Pagi ini ketika menerima kunjungan dokter aku mrnceritakan keluhan yang ku alami, beliau lalu merespkan obat tambahan injeksi untuk lambung serta vitamin injeksi.

IMG-20240621-100003.jpg
hari ketiga dirumah sakit

Usai sarapan pagi, dan minum.obat aku kembali beristirahat dan berbaring di ranjang ruman sakit. Cairan infus yang biasa digunakan sudah diganti dengan cairan obat lambung. Setelah cairan obat habis baru kembali digantikan dengan cairan infus biasa.

Perawat bolak balik masuk ke ruang kamar untuk memgecek kondisiku yang hari ini melemah. Siang harinya aku kemudian menyantap makan siang telah disediakan oleh pihak ruman sakit. Meskipun aku tak berselera makan namun aku memaksa diriku agar tetap makan.


IMG_20240620_122707_964.jpg
menu makan siang dirumah sakit

Adapun makanan ku terdiri atas sayur rebus ikan goreng serta bubur nasi dan buah. Setelah makan beberapa suap aku lantas kembali beristirahat. Hari ini aku ditemani oleh kedua putriku dan ibunda yang datang lagi menjenguk. Aku mencoba mengalihkan fokus rasa sakit dan bosan dengan mengecek akun sosial media termasuk halaman steemit. Aku juga mencoba menulis postingan meskipun belum rampung. Namun itu tak berlangsung lama karena aku merasa pusing dan memilih untuk kembali beristirahat.


IMG_20240620_173235_248.jpg
mendapatlam injeksi anti nyeri dan antibiotik

Sore harinya aku mendapat terapi injeksi obat anti nyeri dan obat lambung serta antibiotik untuk penyakit thypus yang aku derita. Sungguh suntikan itu terasa nyeri di bagian tanganku. Perawat menyuntukkan obatnya dibagian selang infus.

Aku kembali mengisi waktu dan rasa bisanku dengan melanjutkan membuat tulisan dihalaman steemit lagi. Setelah selesai aku langsung mempostingnya. Menjelang malam aku kembali menyantap makan malam. Intinya aku harus makan teratur dan tidak boleh terlambat makan jika ingin cepat pulih.

IMG-20240620-200019.jpg
infus cairan vitamin

Perawat masuk ke kamarku dan memberikan terapi infus cairan yang berisi vitamin untuk tenaga dan kesehatanku. Malam ini usai mendapat infus cairan vitamin dan dilanjutkan dengan infus cairan nutrisi yang biasa aku merasa lebih baikan Aku juga minum obat sebelum tidur. Aku berharap malam ini aku bisa tidur dengan kondisi yang lebih baik.

Aku tak pernah menyangka kelalaianku dan pola makan yang tidak sehat selama ini bisa membuatku harus menderita dan merasakan rasa sakit hingga harus dirawat dirumah sakit. Bagiku sakit yang kualami kali ini adalab pengingat untuk merubah pola makan lebih baik lagi.

Seperti itulah cerita diary tentang kondisi kesehatan yang kualami sebagai partisipasi aktif pada kontes yangdiadakan oleh @aaliarubab. Aku mengajak sobat steemians aktif untuk join dikomtes imi @ikwal @sduttaskitchen @ulfatulrahmah @kouba01

Sampai jumpa lagi dipublikasiku yang lainnya. Terimakasih bagi yang sudah mampir dan membaca diaryku

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here


Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort:  
 14 days ago (edited)

Semoga Ibuk cepat sembuh dan bisa kembali beraktivitas seperti biasanya ya. Minal Aizin Wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin buk

 14 days ago 

Aamiin makasih atas do'a baiknya ya..
Maaf lahir batin juga...

 14 days ago 

Sama-sama buk😊

 14 days ago 

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Terimakasih banyak atas undangan nya kaka, Semoga berhasilnya ya kak ❤️

 14 days ago 

Aamiin

Loading...