SLC22-W3 // Truffles

in Steemit Iron Chef5 days ago (edited)

Assalamualaikum Wr. Wb.

Beige, Brown Grey Labrador Pets Collection YouTube Thumbnail_20250101_004944_0000.png

Halo stemians apakabar kalian? jumpa lagi dengan @ifatniza di sini dalam SLC22-W3 dengan temaTruffle yang diselenggarakan oleh @dasudi. minggu ke 3 ini temanya truffle, yang merupakan manakan penutup dengan cita rasa lembut dan enak di mulut.

Saya pribadi belum pernah membuat truffle ataupun makan kue tersebut, tapi karena saya melihat guru @dasudi membuatnya sangat mudah dan bahannya hanya 3 macam saja maka tergerak oleh saya untuk mencoba kue tersebut, dan karena di penjelasan dikatakan bahwa jika memakai kelapa parut, maka bahan di dalamnya juga menggunakan santan, dan jika topingnya hazelnut maka dalam adonan nya. jadi saya terpikir untuk memakai remah oreo sebagai toping, maka dalam adonan saya juga akan memasukan rah oreo tersebut.

Baiklah berikut tugas yang di berikan oleh guru kepada kami :

Tugas untuk kami


✓ Sudahkah Anda menyiapkan truffle? Ceritakan pengalaman Anda kepada kami.

Sesuai dengan tugas dari guru dasudi saya sudah menyiapkan membuat truffle, saya belum pernah sebelumnya membuat truffle, saya benar-benar mempelajari bagaimana cara membuatnya, bahan apa saja yang di perlukan dan segera saya beli di pasar, saya mencari toping apa yang cocok, mula-mula saya ingin menggunakan seres, namun warnanya kurang menarik sehingga saya ingin mencoba memakai biskuit oreo rasa coklat dan selainya yang wangi vanila kayaknya cocok untuk kue truffle ini.

Ketika saya panaskan mentega, susu kemudian bubuk coklat dan remah oreo adonan tiba-tiba sudah bisa di bentuk, sehingga tidak saya masukan kulkas, saya takut adonan jadi keras, saya tunggu di suhu ruang selama 10 menit lalu saya bulat-bulatkan dan saya celup di remah oreo dan saya taruh di cup kue, selain menggunakan toping remahan oreo saya juga menggunakan bubuk krem untuk toping ke dua.

IMG20241231172609.jpg

Rasa truffle benar-benar lembut dan saat di makan seperti meleleh di mulut. anak saya saja sangat suka, dia sudah menghabiskan 3 kue truffle, namun kue ini tidak banyak jadinya, hanya 8 buah saja. Rencananya lebaran nanti saya akan membuat kue ini untuk saya sajikan kepada tamu yang datang, tentu saja dengan porsi yang banyak dan coklatnya saya ganti dengan coklat batang agar lebih enak dengan toping yang lebih mengunggah selera lagi 🤗.

✓ Sajikan resep truffle, Anda bisa membuat resep yang disajikan dalam kursus ini atau resep pilihan Anda (detail peralatan, bahan dan langkah demi langkah).

IMG_20241231_232613.jpg

Bahan-bahan

mentega1 sendok makan
coklat bubuk50 gram
Susu kental manis350 gram
Biskuit oreo100gram (50gr untuk tabur - 50gr untuk untuk adonan)
IMG_20241231_233450.jpgIMG_20241231_233513.jpg

Pisahkan antara biskuit dan selai

IMG_20241231_233549.jpgIMG_20241231_233616.jpg

tumbuk biskuit lalu di saring

IMG_20241231_234350.jpgIMG_20241231_234427.jpg

panaskan mentega campai cair

IMG_20241231_234829.jpgIMG_20241231_234511.jpg

Masukan susu kental manis dan bubuk coklat serta bubuk biskuit

IMG_20250101_000142.jpgIMG_20241231_234922.jpg

Adonan sudah masak dan pindahkan ke mangkuk jika masih cair masukan kulkas, jika sudah membentuk biarkan di suhu ruang

IMG_20250101_000455.jpg

Siapkan bubuk krem dan bubuk biskuit

IMG20241231171043.jpg

Ambil satu sendok adonan bulatkan masukan ke bubuk krem

IMG20241231171105.jpg

Ambil juga satu sendok adonan masukan ke bubuk biskuit

IMG20241231172254.jpg

Sudah selesai

IMG_20250101_001213.jpg

Saat di makan terasa juicy dan lembut


✓ Apakah Anda mengalami kesulitan dalam menyiapkan Truffle?

Dalam mempersiapkan membuat truffle sangat mudah, selain bahan dasar hanya 3 macam, juga mudah di beli di mana saja. Waktu yang di gunakan tidak begitu lama, hanya 20 menit selesai dan penyimpanan di dalam kulkas yang memerlukan waktu lama sedikit. tapi selain itu sangat mudah👍🏻

✓ Apakah anda punya tips khusus untuk membuat truffle? Bagikan itu

Tips khususnya saya gak tahu, karena baru kali ini saya membuat kue ini. tapi jika untuk tahan lama, saya menyarankan untuk menyimpan di freezer dan di simpan di dalam plastik yang ada perekat agar bau tidak bercampur dengan ikan atau bau kulkas.

IMG20241231172354.jpg

Demikian stemians cara saya membuat truffle, semoga kalian berkenan dengan postingan saya, saya juga mengajak @pecinta bunga, @asiahaiss dan @wirngo untuk ikut berpartisipasi di sini.

Terimakasih banyak atas kehadirannya dan wassalam, sampai jumpa lagi...

@ifatniza

IMG_20241221_001657.png

Sort:  

Sepertinya sangat enak,tapi saya belum pernah mencoba truffle ini, jika ada kesempatan saya juga akan mencoba membuatnya.

Semoga sukses dengan kontesnya buk.

terimakasih buk🫰

Loading...
Loading...