Berbagi Cerita Menarik Dalam Membuat Tugas Hukum Antropologi

in #indonesia7 years ago (edited)

student-849825__480.jpg
Assalamualaikum kawan – kawan steemiants.....
Pada postingan kali ini saya akan menceritakan tentang hal baru yang saya dapatkan dari menulis di steemit yang berawal dari menulis tugas mata kuliah Hukum Antropologi dari bapak Kamaruzzaman Bustamam Ahmad, Ph.D atau @kba13 . saya mulai menulis 35 postingan sejak 28 hari yang lalu. Sebenarnya saya sebelumnya tidak memiliki niat untuk menulis karena saya kurang suka membaca.

Tapi suatu hari kawan saya bertanya pada saya, apa saya sudah buat tugas steemit pak kba? Saya hanya bilang itu belum jadi beban bagi saya karena belum keluar passwordnya waktu itu. Lalu karena sudah sangat lama saya menunggu passwordnya akhirnya saya putuskan untuk buat yang baru pada tanggal 5 Mei 2018 jam 4.30 wib saya bangun tidur langsung daftar yang baru. Dan ternyata luar biasa 3 hari setelahnya saya mendapatkan passwordnya. Lalu bagaimana saya bisa selesai membuat tugas Antropologi ini dalam waktu 28 hari?
girls-1031538__340.jpg
Tapi jauh sebelum itu saya ingin berbagi cerita, ketika kelas 2 SMP sangat suka sekali membaca buku bersama teman – teman saya. Sehingga kami selalu pergi ke perpus buat pinjam buku dan membacanya. Tapi setelah naik ke kelas 3 SMP kami sempat ada salah paham sehingga membuat saya menjadi kurang suka ke perpus apalagi buat membaca buku. Bahkan ketika SMK kelas 2 saya selama selama 1 tahun tidak pinjam buku satu pun dari perpus. Dan yang lebih gila lagi adalah bukan hanya saya tapi satu kelas kami tidak ada yang pinjam buku. Jadi semangat membaca buku itu sudah mulai hilang dari diri saya sejak kelas 3 SMP tadi.
open-book-1428428__480.jpg
Lalu ketika saya mau menulis review pertama sekali dari buku Acehnologi Volume 3 yang ditulis oleh @kba13 saya awalnya malas sekali untuk membaca buku. Awalnya saking malasnya baru 2 halaman saya baca tentang kerak peradaban aceh saya langsung tertidur. Lalu percobaan kedua saya baca buku sambil makan kue ternyata tidak hal ini juga tidak membuat saya membaca buku tapi malah menghabiskan kue hingga habis tapi buku tidak saya baca juga. Lalu suatu malam saya terbagun dan ada sedikit beban di hati saya yaitu saya belum buat sama sekali.

Di tengah sunyinya malam saya menghidupkan laptop dan sambil membaca dan memahami apa isi bab dari buku Acehnologi saya langsung saya ketik, supaya tidak lupa. Dan ternyata membaca ketika bangun tidur itu lebih membantu saya dalam buat tugas. Karena pada saat itu saya hanya sendiri tidak disibukkan dengan hal – hal lain. Seperti melihat main handphone yang sudah menjadi bagian hidup setiap orang muda, kecil ataupun tua.
ipad-605439_1280.jpg
Maka dari berhasil menulis satu bab saya langsung membuat strategi dalam membuat tugas Antropologi ini. Pertama , saya akan matikan Handphone ketika mau menulis. Tapi pastinya kita akan merasa sedikit kesepian, maka saya putuskan untuk mendengar music ketika buat tugas. Namun, musicnya yang saya dengarkan adalah yang sesuai dengan suasana hati saya. Ketiga, saya yakin pasti bisa siap dengan tugas yang diberikan ini. Ada kata –kata yang menjadi penganggan bagi saya saat ini. Yaitu “The Miracle Is Another Name From Hard Work” yang artinya adalah Keajaiban adalah kata lain dari kerja keras.
work-1627703__480.jpg
Lalu setelah selesai review buku saya mendapatkan kendala lain selain baca buku. Itu adalah ketika mau menulis tentang tokoh. Karena dalam selama hidup 20 tahun ini saya rasa tidak ada tokoh yang dekat dengan saya. Lalu saya bercerita dengan teman SMK saya. Lalu dia mengatakan kenapa tidak tulis orang orang yang dari SMK sebagai tokohnya. Dan saya pun berfikir iya juga apa yang dibilang sama kawan saya. Tapi bagaimana caranya saya meminta izin kepada oang yang akan saya tulis itu? Sedangkan saya kurang berani bertanya langsung orangnya karena kami sudah lama tidak berjumpa. Lalu kawan saya pun mengatakan pada saya, debel harus berani kalau tidak sampai kapan debel beraninya?

Akhirnya siang itu saya DM melalui instragram orang yang akan saya tulis sebagai tokoh. Dan setelah shalat zuhur pesan saya ternyata dibalas oleh orang tersebut. Dan ternyata dia siap membantu tugas saya. Ini merupakan keajaiban bagi saya karena saya sudah berani untuk chat dengan orang yang kenal tapi sebelumnya tidak pernah saya chat sebelumnya bahkan ketika saya di SMK dulu. Tapi saya suka respon yang diberikan dari mereka. Mereka adalah orang yang sangat baik dan luar biasa sekali.
stock-photo-thank-you-in-word-collage-165604364.jpg
Itulah cerita yang paling menarik ketika saya menulis tugas Antropologi dari bapak @kba13 . Semonga cerita saya ini dapat membantu kawan kawan yang lain agar bisa juga menyelesaikan tugas antropologi ini. Dan saya juga ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada Ayah saya yang juga ikut membantu saya buat tugas yaitu memfoto tempat tempat yang berhubungan dengan postingan steemit saya. Lalu saya juga tidak lupa ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada semua kawan kawan saya yang juga sudahikut berpartisipasi dalam membantu saya menyelesaikan tugas ini. Semonga kebaikan kalian semua dibalas Allah swt suatu hari nanti. Amin....

All Image Source Pixabay.com

Salam

--------Dea Bella Fransisca------

Sort:  

Well done! Great story with great effort. It is just the beginning....

Menarik se x 😊
Good jobs smga succes