Menulis dari Hati

in #indonesia7 years ago

how-to-write-a-great-love-letter.jpg

Source

Banya hal yang menarik dan baru ketika aku bersahabat dengan dunia steemit. Mengenal banyak sahabat, saling bersilaturahmi, dan membuka wawasan di dunia baru.

Pertama kali aku mendengar berbagai informasi menarik dari steemit, hingga hatiku terpanggil olehnya. Aku jatuh cinta. Ia, jatuh cinta untuk sekian kalinya, meski steemit tidak merespon cintaku untuk kesekian kalinya.

Aku ingat, setiap ada kesempatan aku menyempatkan diri untuk membuka akun gmail hanya untuk melihat jawaban darinya. Aku hanya menunggu, menunggu dan menunggu.

Malam itu betapa bahagianya diriku. Saat melihat kunci cinta telah dikirim olehnya. Hatiku berbunga bagaikan bunga mawar yang tengah bermekaran di taman. Aku tidak mau diganggu. Aku hanya fokus untuk menyimpan kunci cinta itu di berbagai sudut. Jika ada yang menggangguku sudah ada duri yang menjadi pelindungku.

Sayang, aku tidak bisa menyimpan kunci cinta itu di memoriku seperti kunci cinta lainnya. Ah, andai kata aku bisa, aku pasti melakukannya. Namun aku tahu steemit itu berdeda dengan yang lainnya, steemit itu istimewa.

Awalnya, aku merasa putus asa akan cintanya. Namun atas panggilan hati aku merasa kuat dan bertahan bagaikan sebuah bangunan. Aku tetap berdiri tegap meski angin menerjang bahkan gelombang laut dashyat menerpa diriku. Mungkin suatu saat halilintar akan merenggut nyawaku, mungkin di saat itu lah aku berhenti.

Tak pernah terbayangkan jika aku berhenti. Bagaimana jikalau
aku terpisah darinya? Tak apalah, yang penting kegiatan ini telah mendarah daging dalam diriku. Meski belum sempurna, yang penting kegiatannya sama dan menyenagkan.Tidak berhubungan dengan angka.

Setelah memiliki akun bergensi ini aku membaca tulisan dari berbagai sudut pandang. Setiap orang memiliki cara menulis yang berbeda dan unik tentunya. Aku suka dengan tulisan-tulisan mereka, apalagi aku sering mengintip tulisan @ihansunrise, @dxslexicmom, @yarmen-dinamika, @rismanrachman, @hayatullahpasee dan masih banyak akun steemian lainnya yang tak sanggup kusebut satu persatu.

Yang penting intinya hanya satu, menulis dari hati dan bermanfaat bagi para pembacanya. Menulis dari hati dapat mengalir begitu saja bagaikan orang yang tengah jatuh cinta, begitulah kira-kira.

Salam, @jarnidanababan

Sort:  

Menulis dengan hati yang ikhlas akan menghasilkan karya yang luar biasa

Saya jatuh cinta dengan tulisan @jarnidanababan

Akh, Kakak @rahmayn bisa aja😀
Terimakasih udah mampir Kak.

Kisah cinta yang manis

Semanis apa Kak @sittishabir? Semanis madu ya? Hehehe 😂

Awesome post!! Keep it up and check out THIS POST as well as I have something similar.