Menanti hari esok sebagai sebuah harapan

in #indonesia6 years ago

image
source

Kemarin adalah kenangan, hari ini kenyataan dan besok adalah harapan. Hari ini kita boleh bermimpi dan esok akan kita temui mimpi itu dalam kenyataan hidup yang kita jalani. Sebagai seorang insan yang lemah kita harus punya impian dan cita-cita untuk mendapatkan kekuatan dan kebahagian hidup.

Setiap langkah dalam perjuangan hidup ini harus diiringi dengan cita-cita, doa dan usaha. Tiga hal ini adalah sebagai pendorong untuk meraih harapan yang kita nantikan. Dengan adanya kemauan keras, semua yang kita dambakan pasti akan terealisasi.

Cita-cita adalah penyemangat kita dalam berusaha, adanya cita-cita akan mengarahkan langkah kita kepada satu tujuan yang ingin diraih, satu destinasi kehidupan yang diimpikan. Sungguh sebuah kebahagian yang tak ternilai bila tercapainya impian yang kita cita-citakan.

Doa adalah pengiring langkah dalam kita menggapai cita-cita, setiap waktu kita wajib menengadahkan tangan meminta kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberikan jalan dan memudahkan langkah kita dalam menuju impian dan harapan. Sungguh sebuah kesombongan jika mengharapkan sesuatu tanpa meminta bantuan dan petunjuk dari Yang Maha Kuasa.

Untuk mendapatkan hasil yang kita cita-citakan tidak cukup hanya dengan berdoa, bekerja dan berusaha dengan segala kemampuan yang ada adalah penggerak yang mendorong kita untuk cepat mendapatkan hasil yang kita cita-citakan. Tidak akan bergerak satu benda tanpa ada tenaga yang mengangkatnya.

Selain tiga hal diatas, dukungan dari orang-orang yang kita cintai adalah restu yang melengkapi langkah-langkah kita. Mereka akan selalu mengiringi dan memberi bimbingan dan nasehat sebagai modal agar kita tidak tersesat jalan dalam meniti impian dan harapan yang kita cita-citakan.

Jika semua itu ada dalam bingkai perjuangan hidup yang kita lalui maka hari esok kesuksesan adalah milik kita. Berterimakasihlah kepada mereka yang telah mengiringi langkah-langkah kita, dan bersujud syukurlah kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan rahmatNya terhadap kita.

Semoga hari esok bukan lagi sebuah harapan, melainkan sebuah kesuksesan nyata yang akan menanti kita.

Sort:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
https://en-gb.facebook.com/note.php?note_id=193408747368443

this is an automatic error..
@cheetah! please refer to your link again, this is very different from the original content that I wrote, please pay attention again.

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by levinore from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.