Review Acehnologi (Volume 2:18) Antropologi Aceh

in #indonesia7 years ago

image


http://blog.unnes.ac

Sama seperti bab sebelumnya saya akan mereview buku Acehnologi volume 2 yang terdapat pada bab 18 yang berjudul Antropologi Aceh.

Antropologi adalah ilmu bagaimana kita memahami masyarakat dengan kebudayaan dengan kebudayaan yang ada. Mehamami fenomena kebudayan yang hidup di dalam pedesaan atau masyarakat terpencil dan mengetahui bagaimana masyarakat menciptakan hukum mereka sendiri. Membahas tentang Antropologi, orang yang menjalankannya disebut dengan seseorang antropolog yang akan memahami segala hal tentang sesuatu kelompok masyarakat yang akan ditelitinya. Seorang atropolog juga ikut tinggal dan melakukan hal-hal apa saja yang dilakukan oleh masyarakat yang tujuannya bisa meneliti lebih dalam lagi tentang masyarakat itu sendiri.

Kajian studi Antropologi Aceh juga dapat memahami perilaku orang asing yang datang ke Aceh. Terdapat beberapa hal yang harus dipahami oleh para peneliti di dalam melihat tradisi di Aceh, seperti sarjana internasional yang datang ke Aceh untuk meneliti kehidupan masyarakat Aceh, mereka akan menghubungi sarjana lokal baik sebagai supir dikarenakan mereka tidak mengetahui lokasi yang terdapat di Aceh itu sendiri, atau penerjemah yang mungkin mereka memasuki daerah yang terpencil yang menjadi sulit untuk memahami bahasa diperkampungan. Para peneliti terkadang merasa kewalahan dalam mencari data yang terdapat di perkampungan, karena data yang mereka dapatkan selalu tidak cukup ketika mereka melakukan penelitian di Aceh. Ini disebabkan karena sulitnya para peneliti untuk mendapatkan data yang bersifat membahayakan citra Aceh yang terkadang tidak diberikan oleh masyarakat sekitar kepada peneliti. Bahkan seorang peneliti tidak tahu bagaimana cara menghadapi masyarakat yang terdapat di dalam perkampungan.

Di Aceh warga asing mulai masuk ke Aceh dengan legal maupun ilegal, ada yang bertujuan untuk tinggal di Aceh, berwisata atau ada juga yang memiliki maksud tertentu. Seperti di Aceh terkenal dengan SDA (Sumber Daya Alam) yang berlimpah, namun dimanfaatkan oleh orang asing yang datang ke Aceh yang terkadang mengambil hasil bumi di Aceh untuk dibawa ke luar negeri dan pengambilan tersebut atas dasar pengetahuan dari pemerintah setempat. Hasil bumi yang diambil bisa berupa hasil mentah yang tidak diolah di Aceh, yang hasilnya itu akan diolah ke negara mereka sendiri dan hasil produknya itu kembali dijual kepada masyarakat Aceh. walaupun pernah dilakukan operasi penangkapan terhadap warga asing tetapi tindak tersebut tidak membuat mereka untuk berhenti sampai disitu, melainkan mereka terus berdatangan dengan jumlah yang semakin bertambah. Meskipun mereka membayar pajak kepada negara, tetapi hal itu tidak sebanding dan tidak terbayar dengan apa yang telah dilakukan terhadap alam kita di Aceh.

Disini seorang antropolog bekerja dengan cara memahami masyarakat sekitar kemudian mengetahui apa saja kelemahan masyarakat tersebut untuk dimanfaatkan. Walaupun membutuhkan waktu berbulan-bulan bahkan bertahun-tahun untuk meneliti. Biasanya para pendatang asing tiak mau memberikan identitas asli mereka apalagi mengeani tujuan mereka. Nah tugas antropolgi Aceh disini yaitu ingin mendalami lebih dalam lagi mengenai kebudayaan yang dihasilkan oleh masyarakat Aceh, sehingga masyarakat Aceh mampu bertahan dengan segala jajahan ataupun sebagainya.

Salah satu fungsi utama dari Antropologi Aceh yaitu menggali sistem cara pandang masyarakat Aceh kemudian dipantulkan pada konteks kekinian, tanpa mempengaruhi pola pikiran mereka mengenai religi atau tanpa mempengaruhi agama mereka. Selain sejarah, kosmologi, dan sosiologi, dalam studi Acehnologi, antropologi sangat memainkan peran penting.

Sort:  

Saya jurusan Antropologi di unimal.. dan saya juga ada belajar acehnologi yang di ajarkan oleh pak @teukukemalfasya.
@viraannajwa jurusan Antropologi juga yaa?

Antropologi bkn jurusan saya, tapi mata kuliah yg lagi saya ambil semester ini di UIN Ar-Raniry, yang diajarkan sendiri oleh pak @kba13 selaku dosen dan seorang penulis buku Acehnologi.

Congratulations @viraannajwa! You have completed the following achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of posts published

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do not miss the last post from @steemitboard:
SteemitBoard World Cup Contest - The results, the winners and the prizes

Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!