Cara pembuatan Touge/Kecambah di Lipah Cut Bireuen

Biji yang tumbuh menjadi tunas sebagai cikal bakal pohon disebut kecambah. Sayuran ini dikenal dengan nama lain seperti Touge.
image
Touge yang digunakan sebagai sayuran umumnya berasal dari biji kacang hijau, kedelai, dan kacang merah. Selain sebagai bahan baku sayuran, Touge juga menjadi bahan pelengkap makanan lain seperti lumpia, gado-gado, rawon, soto dan Mie Aceh.
Pembuatan Touge tidak rumit namun memerlukan ketelitian dan etos kerja yang kuat. seorang petani dan pedagang Touge Ridwan Saputra. Cek Wan, begitu dia biasa dipanggil dikalangan pedagang di Kabupaten Bireuen.
image
Kacang hijau yang dicuci dengan bersih, menghabiskan waktu 1 jam untuk pembersihan, setelah itu didiamkan/direndam dalam waktu 15-20 menit, agar pertumbuhannya semakin cepat.
image
Pembuatan "raga" yang biasa disebut keranjang yang terbuat dari daun kelapa, adalah sebagai tempat yang cocok untuk budidaya Tauge, selain mudah, murah, Touge juga tidak mudah busuk.
image
Selain itu, pasangkan daun pisang, berfungsi sebagai pendingin dan juga sebagai alat bantu kacang hijaunya tidak tumpak keluar.
Setelah itu masukkan kacang hijau yang sudah di bersihkan tadi ke dalam "raga"/keranjang.
image
Waktu penyiraman harus bisa mengatur management waktu yang bagus, 4 jam 1x. Jika tidak. Touge dengan mudah membusuk, kerna suhunya yang sangat panas.
Masa panennya adalah 4x24 jam.