Sukses itu tidak instan yang instan itu hanya mie instan

in #life7 years ago

IMG-20180423-WA0011.jpg

Banyak dari kamu pasti berpikir, jaman sekarang serba cepat, pingin cepat kaya, pingin cepat lulus kuliah, pingin cepat sukses! Apalagi harus kerja keras dan lama, cari aja yang instan.

Ga sedikit dari kamu pasti suka yang serba instan, termasuk mie instan 😂, tapi tahukah kamu bahwa semuanya itu perlu proses, butuh perjalanan, butuh kesabaran dan yang paling penting adalah konsistensi dalam melakukannya. Bila sesuatu yang kamu lakukan dan ada proses dan akhirnya sukses, maka itu akan bertahan lama. Sesuatu yang instan biasanya juga akan hilang dengan instan pula. Sesuatu yang instan itu enaknya sebentar aja tapi bahayanya bisa jadi besar. Demikian pula kesuksesan yang instan.

Tidak ada pohon yang bisa tumbuh lebat tanpa kamu harus memilih bibit yang bagus, proses memupuknya, menyiraminya hingga akhirnya bisa tumbuh lebat dan berbuah manis. Itu lah proses belajar dalam mencapai kesuksesan mu, jalani saja prosesnya, nikmati prosesnya yakinlah suatu saat kamu akan sukses!

Hayo share/resteem temanmu yang sukanya instan, terutama makan mie instan 😂😂😂. Awas micin!