Ikut Partisipasi Di Hari Buruh Sedunia "May Day"
Selamat siang sahabat stemian..
2 hari yang lalu tepatnya tanggal 1 Mei yang bertepatan dengan Hari Buruh sedunia yang biasa disebut dengan May Day saya sebagai karyawan pabrik tiap tahunnya saya selalu turut ikut berpartisipasi untuk turun kejalan untuk memperingati hari MayDay dan ini sebagai bentuk kreatifitas Buruh.
Hampir seluruh Buruh dari berbagai kawasan industri Jabodetabek termasuk tempat saya mencari nafkah turun kejalan terkonsentrasi dibeberapa titik seperti Monas, Bunderan HI atau terakhir berkumpul di istora senayan Jakarta untuk berjuang berdemo,mengeluarkan aspirasi yang bertujuan agar para Buruh mendapat kesejahteraan dan bisa mendongkrak perekonomian dan meningkatkan daya beli menolak revisi undang - undang Nomor 13 tahun 2003 tentang ketenagakerjaan yang banyak merugikan kalangan buruh.
Gerakan massa buruh ini cukup antusias dan banyak menimbulkan polemik dan sering kali menimbulkan kericuhan sebelum tuntutan buruh yang belum tercapai dan ini akan terus diperjuangkan hingga para buruh mendapat Jaminan sosial yang layak untuk para buruh.
Karena kesibukan jadi baru sempat membuat postingan MayDay, Sekian sedikit cerita saya tentang hari MayDay..
Terima kasih sudah membaca postingan ini kurang lebihnya mohon maaf.
Hidup Buruh salam Steemian Indonesia...