Berharap Dapat Bantuan Dari Pemerintah

in #money5 years ago

Selamat siang sahabat Steemian, apa kabarnya ? Semoga selalu sehat dan tetap semangat di rumah saja (stay at home).

Sudah beberapa Minggu aku belum membuat postingan dikarenakan kesibukan sehari-hari, menjadi ibu rumah tangga sekaligus berjualan keliling.

Sejak adanya wabah virus Corona (Covid-19) di beberapa negara termasuk di Indonesia mulai diberlakukan system lock down, pysical distancing, sosial distancing dan sebagainya. Intinya lebih baik di rumah saja, jaga jarak antar sesama, menjauhi kerumunan orang banyak demi untuk kebaikan bersama, mengurangi penyebaran wabah virus Covid-19.

Dampak himbauan pemerintah Indonesia agar rakyatnya di rumah saja, banyak kepala keluarga yang kesulitan dalam mencari nafkah, kesulitan mencukupi kebutuhan sehari-hari keluarganya (termasuk keluargaku).

Ketika belum ada wabah virus Covid-19, aku berjualan lumayan mudah dan cepat laris, sekarang daganganku tidak cepat laris, banyak pelanggan yang tidak lagi membeli dagangan makananku, dikarenakan harganya naik (dampak kenaikan harga bahan-bahan makanan), berkurangnya pemasukan keuangan dan rasa khawatir makanan yang aku jual tidak higienis.

Di saat-saat yang sulit ekonomi seperti ini akibat efek dari virus Covid-19, pemerintah memberikan bantuan berupa uang tunai dan sembako (sembilan bahan-bahan pokok). Beberapa warga yang memenuhi syarat akan mendapatkan bantuan dari pemerintah sebagai dampak dari wabah virus Covid-19, di antaranya :

  • Manula (manusia lanjut usia)
  • Ibu-ibu hamil
  • Anak-anak Balita (bayi di bawah umur lima tahun)
  • Anak-anak sekolah (SD,SMP, SMA)
  • Kepala Keluarga yang Pengangguran

Dari kriteria di atas, seharusnya keluargaku mendapat bantuan dari pemerintah, karena anak bungsuku Meta Sapphira termasuk balita, anak sulungku Zahra Fitriansya termasuk anak sekolah (pelajar SMP) dan suamiku @syarrf termasuk kepala keluarga pengangguran, makanya aku berjualan keliling untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.

Sedihnya sampai tulisan ini aku buat, bantuan dari pemerintah belum juga sampai ke rumah, kabarnya di kampung Parakanjati hanya 20 Kepala Keluarga saja yang mendapatkan banyaun dari pemerintah. Padahal banyak sekali warga dari RT 05 RW 03 kampung Parakanjati, kelurahan Susukan kecamatan Bojonggede yang berhak mendapatkan bantuan dari pemerintah.

Aku dan semua warga di kampung Parakanjati, kelurahan Susukan kecamatan Bojonggede kabupaten dan Bogor sangat berharap semoga bantuan dari pemerintah Indonesia bisa tersalurkan dengan merata tanpa pilih-pilih kasih sehingga kesulitan keuangan rakyat Indonesia sebagai dampak wabah virus Covid-19 bisa teratasi dengan baik.

ozph6h.jpg
Alhamdulillah di awal puasa tak disangka-sangka, aku mendapatkan bantuan sembako dari tetanggaku dan mendapatkan bantuan sembako dari grup arisan di tempat tinggalku. Alhamdulillah rezeki tidak tertukar, meskipun bantuan dari pemerintah belum juga datang, tetapi masih ada dermawan yang peduli kepada keluargaku dan juga warga di kampung Parakanjati RT 05 RW 03 karena sebagian besar warga yang kurang mampu mendapatkan sembako dari kekompakan warga yang lebih mampu. Semoga kebaikan mereka mendapatkan balasan kebaikan yang berlipat ganda dari Allah SWT Aamiin.

Demikian sekilas curhatanku, semoga saja ada pihak-pihak terkait yang peduli dan mau membantu dan menyalurkan aspirasi kami, terima kasih telah meluangkan waktunya untuk membaca postingan sederhana ini, mohon maaf jika banyak kata-kata yang kurang berkenan. Selamat pagi dan selamat beraktifitas di rumah saja (stay at home).

By : @santiintan

Sort:  

You seem to be using older or Legacy version of Esteem!
Please install newest version to get most out of Esteem, Install Android: https://android.esteem.app, iOS: https://ios.esteem.app mobile app or desktop app for Windows, Mac, Linux: https://desktop.esteem.app
Learn more: https://esteem.app
Join our discord: https://discord.me/esteem

semangat kakkkkkkkkk