Pengurus HMI Kabupaten Pidie Silaturrahmi dengan Panwaslih Kabupaten Pidie

in #panwaslihpidie2 years ago

Sigli – Ketua dan anggota Panwaslih Kabupaten Pidie masing-masing Junaidi, SH, Ismalianto, S.Pd.I, dan Mukhtar Al-Falah menerima kunjungan Pengurus HMI Cabang Sigli Rabu, 16 Maret 2022. Kedatangan Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Sigli Kabupaten Pidie dipimpin oleh Mohan Dinata (Ketua HMI Cab. Sigli) periode 2021-2022 yang terpilih dalam Konferensi Cabang Sigli ke-XVIII pada hari Rabu, 20 Oktober 2021 yang lalu.
Audiensi perdana pengurus HMI Cabang Sigli periode 2021-2022 ini berlangsung akrab dan lancar di Ruang Kerja Ketua Panwaslih Kabupaten Pidie.
Ketua Panwaslih Kabupaten Pidie dalam pertemuan tersebut menjelaskan pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Pidie berjumlah 5 (lima) orang seperti Kabupaten Aceh Utara, dan Aceh Timur, sedang Kabupaten/Kota lainnya di Provinsi Aceh sebanyak 3 (tiga) orang. Jumlah ini merunut pada UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu di Indonesia yang didasarkan pada jumlah penduduk di Kabupaten/Kota masing-masing.
Panwaslih Kabupaten Pidie statusnya permanen sama dengan Bawaslu Kabupaten/Kota lainnya di luar Provinsi Aceh. Akan tetapi khusus untuk Aceh sebutannya bukan Bawaslu tapi Panwaslih, ini mengadopsi/mengakomodir sebutan kepada pengawas Pemilu seperti yang tersebut dalam UU Nomor 11 tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh.

image.png

image.png