Barcelona Perpanjang Kontrak Samuel Umtiti

in #sports7 years ago (edited)

FC Barcelona dan Samuel Umtiti telah resmi mencapai kesepakatan untuk meperpanjang kontrak untuk 5 musim ke depan, hingga musim 2022-2023.


Umtiti yang saat ini masih bergabung dengan Timnas Prancis, akan menandatangani kontrak di atas kertas pada Senin (4/6/2018) di Camp Nou pukul 10.00 waktu setempat.


Setengah jam kemudian ia rencananya bakal berbicara kepada media.


Kabar ini sekaligus menepis rumor yang menyatakan Samuel Umtiti akan hengkang ke Manchester United.


Sebelumnya, Jose Mourinho dikabarkan ngebet mendatangkan bek 24 tahun tersebut untuk merombak lini pertahanan Man United.


       Follow @zulfahrizal89


DQmVMXHxLr2mSPx6HHB32Td8JqHPXum9iLvVt52sACnniPK.gif
DQmWpisRXDF56mV3DgzzPUxb3R2ozseR48YVr2YKtwtrBcV.gif