IRead & IKnow: Sampaikan 10 Hal Ini Kepada Calon Steemian

in #steemit7 years ago

PicsArt_03-05-12.57.54.jpg
Salam semangat saya sampaikan kepada seluruh steemian yang terus berusaha memberikan konten terbaik nya di platform steemit.

"Sukses sendiri itu memang baik, tetapi sukses bersama itu jauh lebih baik." Saya pikir kalimat ini sudah mengakar dalam diri semua steemian. Iya, di steemit semua penggunanya bisa mencapai kesuksesan bersama-sama selama masih tetap belajar dan berusaha memberikan konten dan informasi yang berkualitas dan bermanfaat.

Sebagai seorang steemian yang sudah lama atau baru saja 'berselancar' di steemit pasti sudah mengetahui 'nikmat' yang diperoleh dari menggunakan steemit. Selain memperoleh reward yang bisa dicairkan sampai mengalir ke dompet steemian, steemit juga membuat penggunanya saling berhubungan dalam kolom komentar ataupun dalam komunitas hingga membangun silaturahmi sesama steemian. 'Nikmat' ini memberi dampak positif kepada steemian sehinga semakin ingin berbagi dengan orang-orang yang belum mengenal steemit untuk berpartisipasi menggunakan steemit.

Sekarang ini para steemian mulai gencar mengajak orang lain untuk menjadi pengguna aktif di steemit karena mereka tahu banyak hal positif yang bisa diterima oleh calon steemian nantinya, sharing is caring, begitulah kira-kira.

Cara yang digunakan juga bermacam-macam. Seperti mengadakan seminar di beberapa daerah, kampus, sekolah, dan dayah. Biasanya untuk skala seperti ini dilakukan oleh komunitas. Sebagai contoh kegiatan sosialisasi steemit oleh Komunitas Steemit Indonesia Chapter Barat Selatan Aceh (KSI Barsela) yang diketuai oleh bang @bairuindra. Hari minggu, 4 Maret 2018, komunitas ini melaksanakan sosialisasi steemit di Dayah Darul Muta'allimin, Jalan kiblat, Gampa, Meulaboh, Aceh Barat.
PicsArt_03-05-12.31.39.jpg
Sumber

Tidak jarang juga kegiatan persuasi ini dilakukan secara individu. Dimulai dari mengajak teman-teman dekat, saudara dekat, bahkan sampai dengan mengajak teman-teman yang menjadi kontak di media sosial lainnya. Memperluas jaringan steemit sama artinya dengan memudahkan steemian untuk sukses dan membantu orang lain agar bisa sukses juga, 'simbiosis mutualisme' saling menguntungkan.

10 Hal yang Harus Disampaikan Kepada Calon Steemian

Konten ini saya buat sebagai materi ringan yang biasa saya gunakan untuk mengajak orang lain untuk menjadi pengguna steemit. Ada beberapa hal yang harus disampaikan kepada calon steemian saat anda melakukan persuasi atau sosialisasi steemit.

1. Pengenalan Steemit

PicsArt_03-05-10.29.23.jpg

"Steemit ini apa?" ini adalah pertanyaan wajib yang dilemparkan kepada anda yang ingin membantu orang lain meraih sukses di steemit. Tetap tenang, jelaskan secara perlahan pengertian steemit yang anda ketahui. Tidak mesti harus sesuai dengan bahasa yang disampaikan di web resmi steemit. Jelaskan saja pengertian steemit dengan bahasa yang mudah anda sampaikan dan kira-kira cepat dipahami oleh calon steemian. Contoh "Steemit ini sama dengan media sosial lainnya seperti facebook, twitter, instagram. Tetapi setiap ada orang yang menyukai (upvote) yang kita posting, kita memperoleh reward (hadiah)."

2. Amankan Password

PicsArt_03-05-10.35.29.jpg

Setelah calon steemian menerima email yang berisi password, beritahu calon steemian untuk mengamankan password yang diberikan oleh pihak steemit. Hal ini penting karena pihak steemit tidak memiliki fasilitas untuk memperbaiki password. Tanpa password, mereka tidak akan bisa masuk ke akun steemit. Jadi sarankan mereka untuk menyimpan atau mencatat password yang diberikan ke tempat yang mereka anggap aman seperti note di smartphone atau di email.

3. Perkenalkan Diri

IMG_20180305_104228.png

Setelah calon steemian memperoleh akun steemit yang aktif, sarankan mereka untuk membuat postingan pertama dengan topik introduceyourself, yaitu perkenalan diri. Sebenarnya ini tidak harus dilakukan. Jika dilakukan akan lebih baik untuk eksistensi mereka nantinya. Biarkan mereka membuat postingan yang menggambarkan tentang diri mereka, ketertarikan mereka pada sesuatu, harapan mereka sebagai pengguna steemit, dan lain-lain. Buatlah perkenalan yang berkualitas, agar pembaca tertarik dengan mereka, sehingga mereka nantinya memiliki kesempatan untuk difollow oleh steemian lain.

4. Etika di Steemit

PicsArt_03-05-10.50.51.jpg

Etika merupakan hal penting yang harus diketahui oleh calon steemian. Etika akan menjadi panduan bagi calon steemian dalam berselancar di platform steemit agar tidak masuk jurang dan membuat kualitas akun mereka menjadi buruk. Anjurkan mereka untuk mengunjungi steemithelp bagian etika untuk mempelajari lebih dalam lagi.

5. Tag

PicsArt_03-05-10.55.35.png

Steemit menyadari bahwa tidak semua orang yang bergabung di sini memiliki kemampuan menulis yang baik. Tetapi bagi mereka yang ingin belajar, steemit akan menjadi media yang tepat. Semua steemian memiliki kesempatan yang sama besar untuk sukses. Kesuksesan yang diraih tidak lepas dari fungsi tag yang digunakan dalam postingan. Gunakan tag yang sesuai dengan isi konten. Maksimal ada 5 tag yang dibolehkan. Tag yang sesuai dan konten yang berkualitas akan cenderung dilirik oleh kurator.

6. Temukan minat

PicsArt_03-05-11.05.19.jpg

Di steemit sangat banyak orang yang saling berbagi informasi terkait suatu topik yang mereka minati, seperti memasak, makanan, kesehatan, teknologi, seni, fotografi, dan lain-lain. Beritahu calon steemian untuk menemukan pasion konten mereka ke arah mana. Kemudian jangan sekali-sekali meminta kepada steemian lain untuk mengikuti akun mereka dan membuat komentar dengan mencantumkan link postingan mereka. Hal seperti ini tidak baik.

7. Komunitas

PicsArt_03-05-11.20.06.jpg

Calon steemian harus mengetahui bahwa komunitas adalah salah satu cara yang dapat mempercepat mereka tumbuh dan berkembang di dunia steemit selama mereka terus konsisten dan aktif. Dengan komunitas mereka tidak membutuhkan banyaknya view dari iklan atau sponsor layaknya blog lain untuk memperoleh reward. Tetapi komunitas dapat menjadi tempat berkumpulnya semua informasi penting dari steemit. Dan bisa jadi dari ide mereka, mereka akan menjadi sumber informasi baru yang dicari-dicari semua pengguna steemit.

8. 7 Hari Pembayaran

PicsArt_03-05-02.15.16.jpg

Calon steemian harus mengetahui bahwa setiap informasi yang mereka posting akan dibayarkan 7 hari berikutnya. Kita anggap saja ini sebagai 'gajian'nya di steemit. Mereka tidak harus menunggu lama untuk memperoleh reward dari hasil kerja mereka di steemit. Semakin besar nilai upvote yang diperoleh dari kurator maka semakin besar pula gaji yang mereka terima. Reward ini dibagi ke dalam bentuk Steem Dollar dan Steem Power. Keduanya bisa ditransfer sampai ke dalam dompet.

9. Berhubungan dengan steemian lain

PicsArt_03-05-12.47.08.jpg

Membangun hubungan dengan steemian lain merupakan langkah tepat yang harus calon steemian ketahui agar mereka dapat berkembang dan memperbesar kesempatan untuk meningkatkan reward. Platform steemit sudah didesain dengan baik untuk penggunanya. Pengguna steemit dapat berhubungan dengan sesama steemian baik lokal maupun internasional. Media transparan ini membolehkan steemian melakukan komentar pada postingan pengguna lain. Gunakan bahasa yang sopan dan baik, berikan komentar yang sesuai dengan konten postingan pengguna tersebut. Hindari berkomentar singkat seperti 'nice, good, mantap', karena dengan satu kata tidak akan membangun komunikasi. Beritahu juga kepada mereka bahwa setiap komentar dihitung sebagai postingan, dan setiap postingan memiliki kesempatan untuk memperoleh uovote dari kurator. Ini menjadi salah satu cara mudah memperoleh reward.

10. Blockchain

PicsArt_03-05-12.50.53.jpg

Steemit merupakan media sosial dengan platform berbasis blockchain. Artinya semua konten yang akan mereka buat nantinya akan tersimpan di dalam blockchain, tidak akan bisa dihapus. Sehingga konten tersebut akan menjadi referensi, akan bisa dibaca kembali, akan bisa melihat foto-foto yang pernah mereka upload tanpa harus mengeluarkan biaya membayar hosting dari platform ini.

Demikan 10 hal yang menurut saya harus disampaikan kepada calon steemian saat melakukan sosialisasi steemit dalam skala komunitas ataupun perseorangan. Semoga steemit menjadi salah satu jembatan kita menuju kesuksesan. Semangat terus untuk seluruh Steemian di Indonesia.

Salam hangat dari saya,
@daentepi

Sort:  

APA Yang harus q pilih ?

Bagusnya pilih semua bro. Kalau memang gak bisa, pilih yang sesuai kemampuan aja. Semangat bro. Keep up

Mantap narasinya @daentepi
Terima kasih atas postingannya

Terimakasih bang sudah berkunjung. Semoga kita bisa terus saling menukar informasi yang bermanfaat di steemit.

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by daentepi from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, theprophet0, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.